Pengobatan Kelenjar Getah Bening di Penang

Limfadenopati, atau pembesaran kelenjar getah bening, adalah kondisi yang memengaruhi kelenjar limfe, bagian dari sistem pertahanan imun tubuh.

Kelenjar getah bening tersebar di seluruh tubuh, dengan jumlah terbanyak di area amandel, leher, ketiak, dan selangkangan. Pembesaran kelenjar ini bisa disebabkan oleh infeksi bakteri, virus, atau jamur. Selain itu, kondisi autoimun atau kanker juga dapat menjadi penyebabnya. Jika benjolan terus membesar dalam kurun waktu satu tahun, pemeriksaan lebih lanjut diperlukan untuk menilai kemungkinan keganasan.

Pada kasus limfoma Hodgkin, non-Hodgkin, atau leukemia limfositik kronis, benjolan biasanya tidak mengalami pembesaran yang signifikan. Risiko keganasan pada anak rendah, tetapi meningkat seiring bertambahnya usia. Pada bayi, kelenjar getah bening di leher, ketiak, dan selangkangan bisa teraba normal, dengan penyebab utama pembesaran sering kali adalah infeksi.

Gejala yang dapat menyertai pembesaran kelenjar getah bening meliputi:

  • Nyeri, panas, dan kemerahan di area benjolan
  • Cepat merasa lelah
  • Kulit kemerahan
  • Penurunan berat badan
  • Demam

Untuk mendiagnosa kelenjar getah bening, dokter di Penang, Malaysia biasanya melakukan pemeriksaan berikut:

Pemeriksaan darah lengkap

Untuk mengecek apakah ada infeksi atau kondisi lainnya.

X-Ray, Ultrasound, CT Scan atau MRI

Untuk mendapatkan gambaran yang lebih jelas mengenai benjolan, pemeriksaan pencitraan dapat dilakukan dengan menggunakan kontras. Sebelum pemeriksaan, penting untuk memberi tahu petugas kesehatan jika memiliki riwayat alergi terhadap zat kontras, agar tindakan pencegahan yang diperlukan dapat dilakukan.

Biopsi pada benjolan

Pemeriksaan dilakukan dengan mengambil jaringan yang tidak sehat, yang bisa dilakukan melalui prosedur biopsi jarum atau pengangkatan sebagian hingga seluruh benjolan. Jaringan yang diambil kemudian diperiksa untuk menentukan jenis sel dan memastikan apakah bersifat jinak atau ganas.

Pengobatan sakit kelenjar getah bening untuk setiap pasien bervariasi, bergantung pada hasil pemeriksaan di atas.

Untuk mendapatkan diagnosis, pasien disarankan berkonsultasi dengan dokter bedah umum, dokter THT dan dokter internis (sub. hematologi).

//
Tim Opsi Medis! Wisata medis terbaik di Malaysia yang siap membantu Anda sepanjang jalan.
Halo kak, bisa kami bantu?